blitzfemale.com | SURABAYA – Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, Ikatan Perempuan Indonesia Peduli (IPIP) bersama Ibu-Ibu KRI Nanggala-402 menyelenggarakan acara khusus yang diadakan di The Southern Hotel Surabaya. Acara yang penuh dengan nuansa kebersamaan dan penghormatan ini diadakan untuk mengenang jasa para pahlawan bangsa, khususnya para ABK kapal selam KRI Nanggala-402 yang telah mengorbankan jiwa dan raganya.
Acara ini akan menampilkan cuplikan video yang menampilkan kunjungan IPIP ke Monumen Pahlawan serta kolase foto-foto perjalanan hidup para pelayar KRI Nanggala-402. Hadir pula tiga narasumber utama yang berbagi cerita mengenai pengalaman dan pengorbanan yang telah dilalui selama proses pencarian KRI Nanggala-402, memberikan perspektif baru bagi para hadirin. Acara ini akan mengundang narasumber penting seperti Winny Widayanti Istri Laksma TNI Anumerta Harry Setyawan (Dansatsel Koarmada 2), Ninda Rija Dwiyanti Istri Kolonel laut (P) Anumerta Heri Oktavian (Komandan KRI Nanggala-402) dan Eric Ireng, Photographer (pernah ikut berlayar dengan KRI Nanggala-402 dan anggota tim Satgas Udara pencarian KRI Nanggala-402).
“Acara ini merupakan wujud nyata dari rasa hormat dan penghargaan kita sebagai bangsa atas jasa para pahlawan, khususnya para pelaut KRI Nanggala-402 ” Ujar Kencana Herdianto, General Manager The Southern Hotel.
“Dengan kegiatan ini, kita semua berharap dapat menginspirasi masyarakat untuk terus mengingat perjuangan mereka yang telah mengorbankan segalanya demi bangsa dan negara “ Ucap Reimons Santoso, MarComm Coordinator The Southern Hotel Surabaya.
Hasil dari kegiatan ini diharapkan menjadi penyadar akan pengorbanan dan perjuangan para pahlawan bawah laut yang masih bertugas saat ini hingga sepanjang masa di dasar samudera.(acs)