Beranda Hotel DoubleTree by Hilton Surabaya Memperkenalkan General Manager dan Director of Operations Baru

DoubleTree by Hilton Surabaya Memperkenalkan General Manager dan Director of Operations Baru

36
0
Nick Boyd - General Manager Double Tree by Hilton Surabaya (foto : ist)

blitzfemale.com | SURABAYA – DoubleTree by Hilton Surabaya dengan bangga menyambut kepemimpinan baru seiring langkah strategis hotel memasuki tahun 2026, yaitu Nick Boyd sebagai General Manager dan Franklien Ferdinand sebagai Director of Operations. Kepemimpinan baru ini diharapkan dapat memperkuat kinerja operasional hotel sekaligus menegaskan posisinya sebagai hotel unggulan untuk akomodasi, kuliner, dan penyelenggaraan acara di Surabaya.

Sejak resmi dibuka pada Januari 2021, DoubleTree by Hilton Surabaya telah membangun posisi yang kuat di industri perhotelan kota Surabaya. Dengan total 310 kamar serta fasilitas meeting dan acara yang lengkap, hotel ini menjadi salah satu venue utama untuk kegiatan korporat maupun acara individual yang melayani tamu domestik maupun internasional.

“DoubleTree by Hilton Surabaya sangat siap untuk meraih kesuksesan yang luar biasa di tahun 2026 dan seterusnya dengan hadirnya kepemimpinan baru di berbagai departemen. Beragam penawaran menarik akan segera diluncurkan, khususnya untuk outlet Food & Beverage yang dimulai dengan perayaan Tahun Baru Imlek dan Ramadan pada bulan Februari, serta pengembangan konsep konferensi, acara, dan penawaran grup. Ke depannya, DoubleTree by Hilton Surabaya akan semakin memperkuat posisinya sebagai destinasi utama untuk meeting, menginap, dan kuliner,” ujar Nick.

Sebelum bergabung dengan DoubleTree by Hilton Surabaya pada Desember 2025, Nick telah berkarier bersama Hilton Hotels & Resorts selama lebih dari 15 tahun.

Berasal dari Australia, ia memulai perjalanan kariernya di industri perhotelan dan restoran sebelum bergabung dengan Hilton di Melbourne.

Selama 15 tahun terakhir, Nick telah dipercaya untuk mengemban berbagai peran kepemimpinan di sejumlah negara, mulai dari London hingga Bangkok, dan terakhir memimpin pembukaan Hilton Garden Inn Da Nang yang sukses di Vietnam.

Franklien Ferdinand – Director of Operations Double Tree by Hilton Surabaya (foto : ist)

Turut bergabung dalam jajaran kepemimpinan adalah Franklien Ferdinand sebagai Director of Operations pada Januari 2026, menandai arah baru dalam keseluruhan operasional hotel.

Franklien merupakan profesional perhotelan yang berpengalaman dengan latar belakang kuat di bidang operasional hotel serta kepemimpinan antar departemen, dengan pengalaman yang luas di berbagai kota di Indonesia, termasuk Lombok, Bali, dan juga Bandung.

“Saya sangat antusias menjadi bagian dari DoubleTree by Hilton Surabaya dan akan berkontribusi melalui pengalaman operasional saya untuk mendukung kinerja hotel secara keseluruhan. Fokus saya adalah mendorong efisiensi, memperkuat standar layanan, serta mempererat kerjasama tim untuk mencapai hasil yang berkelanjutan, sekaligus memperkuat reputasi hotel sebagai salah satu hotel unggulan di Surabaya,” ujar Franklien Ferdinand.

Franklien memiliki latar belakang operasional yang kuat, setelah sebelumnya menjabat sebagai Executive Assistant Manager di sejumlah hotel ternama dan bekerja secara erat dengan General Manager di berbagai fungsi.

Dikenal dengan gaya kepemimpinan hands-on dan orientasi pada hasil, ia berpengalaman selama lebih dari 15 tahun di industri perhotelan serta berkomitmen untuk menghadirkan kinerja yang solid dan pengalaman tamu yang luar biasa. (acs)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini