Beranda Hotel Memperingati Ulang Tahun ke-5 dengan Kegiatan Sosial di Masjid Al Huda Sidoarjo

Memperingati Ulang Tahun ke-5 dengan Kegiatan Sosial di Masjid Al Huda Sidoarjo

143
0
Memperingati Ulang Tahun ke-5 dengan Kegiatan Sosial di Masjid Al Huda Sidoarjo (foto : ist)
Memperingati Ulang Tahun ke-5 dengan Kegiatan Sosial di Masjid Al Huda Sidoarjo (foto : ist)

blitzfemale.com | SIDOARJO – Dalam rangka merayakan ulang tahun kelima favehotel Sidoarjo, seluruh staf dengan antusias bergabung dalam kegiatan bersih-bersih Masjid Al-Huda, Pucang Sidoarjo. Kegiatan ini tidak hanya mengutamakan membersihkan seluruh area masjid, tetapi juga dilakukan sebagai bentuk kontribusi nyata terhadap masyarakat sekitar. 

Tidak hanya sekadar membersihkan, favehotel Sidoarjo juga menyumbangkan peralatan berupa karpet untuk area sholat, sajadah, mukenah, serta peralatan kebersihan untuk Masjid Al-Huda. Kegiatan ini merupakan wujud nyata komitmen favehotel Sidoarjo dalam mendukung dan mempererat hubungan yang baik dengan masyarakat sekitar.

Eka Dewi selaku Hotel Manager favehotel Sidoarjo, mengungkapkan, “Kami sangat bahagia dapat merayakan ulang tahun favehotel Sidoarjo dengan cara yang bermakna bagi masyarakat sekitar. Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat memberikan kontribusi positif serta mempererat tali silaturahmi dengan Masjid Al-Huda dan masyarakat kelurahan Pucang Sidoarjo.”

Drs. Khusnul Anwar selaku Ketua Takmir Masjid Al-Huda, juga menyambut baik kegiatan ini. Beliau menyatakan, “Kami sangat bersyukur atas partisipasi dan kontribusi yang diberikan oleh favehotel Sidoarjo. Kegiatan bersih-bersih dan penyumbangan peralatan ini sangat berarti bagi kami. Semoga kerjasama yang terjalin dapat terus berlanjut dan bermanfaat bagi kita semua.”

Kegiatan bersih-bersih dan penyumbangan peralatan ini turut diikuti oleh seluruh staf dari 8 departemen yang ada di favehotel Sidoarjo. Semangat kebersamaan dan rasa tanggung jawab sosial menjadi pendorong utama dalam menjalankan kegiatan ini. Acara ini berlangsung mulai pukul 8.00 WIB hingga 11.00 WIB.(vir)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini