Beranda Hotel Ascott Indonesia Cluster East Java Gelar Kampanye Giving As One di Sanggar...

Ascott Indonesia Cluster East Java Gelar Kampanye Giving As One di Sanggar Alang-Alang Surabaya

43
0
Ascott Indonesia Cluster East Java Gelar Kampanye Giving As One di Sanggar Alang-Alang Surabaya (foto : ist)
Ascott Indonesia Cluster East Java Gelar Kampanye Giving As One di Sanggar Alang-Alang Surabaya (foto : ist)

blitzfemale.com | SURABAYA – Berbagai seragam warna warni telah memenuhi Sanggar Alang Alang Gunungsari Surabaya pagi ini. Tampak banyak sekali aktivitas yang dilakukan orang orang berseragam warna warni ini, mulai dari membersihkan area hingga melakukan pengecatan. Rupanya kegiatan ini dilaksanakan oleh beberapa hotel dibawah naungan Ascott Indonesia – Jawa Timur.

Ya, di bulan september ini mereka melaksanakan kampanye Giving As One, salah satu program ASCOTT CARES yang dirayakan di seluruh dunia. Acara ini dirangkai sekaligus memperingati World Clean Up Day, sebuah inisiatif global yang bertujuan membersihkan lingkungan, Ascott Indonesia cluster East Java menggelar kegiatan bakti sosial di Sanggar Alang-Alang Surabaya. Acara yang berlangsung selama dua hari, tanggal 18-19 September 2023, ini melibatkan seluruh properti Ascott di Jawa Timur, yaitu Ascott Waterplace Surabaya, Oakwood Hotel & Residences Surabaya, Yello Hotel Jemursari, POP! Hotel Diponegoro, POP! Hotel Stasiun Kota, Harris Hotel Bundaran Satelit Surabaya, Harris Hotel Malang dan Shanaya Resort Malang.

Selain menjadi momen berbagi, kegiatan ini juga sejalan dengan komitmen Ascott Indonesia untuk mendukung upaya pelestarian lingkungan. Dengan membersihkan dan memperbaiki fasilitas belajar di Sanggar Alang-Alang, Ascott Properties Cluster East Java tidak hanya memberikan kontribusi bagi masyarakat, tetapi juga turut serta dalam menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat.

Sanggar Alang-Alang Surabaya merupakan sebuah rumah singgah bagi anak-anak yang membutuhkan tempat belajar dan bermain yang layak. Lembaga sosial ini memiliki peran penting dalam memberikan pendidikan dan dukungan kepada anak-anak agar mereka dapat tumbuh dan berkembang secara optimal.

Baca juga : Yello Hotel Jemursari Surabaya Ajak ISCO Foundation Menikmati Warisan Budaya dan Sejarah Kota Surabaya

Ita Tania, perwakilan Ascott Jawa Timur, menyampaikan, “Kami sangat antusias menyambut World Clean Up Day dengan cara yang bermakna. Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk peduli terhadap lingkungan dan sesama. Sanggar Alang-Alang merupakan tempat yang sangat istimewa, dan kami merasa terhormat dapat berkontribusi dalam menciptakan lingkungan belajar yang lebih baik bagi anak-anak di sini.”

Kegiatan yang dilakukan selama acara antara lain:

  • Pembersihan dan perbaikan fasilitas: Para relawan dari berbagai properti Ascott secara gotong royong membersihkan ruangan, memperbaiki pintu, mengecat dinding, dan menambah perlengkapan belajar seperti meja dan kursi.
  • Kreasi mural: POP! Hotel Stasiun Kota turut berpartisipasi dengan menghias dinding Sanggar Alang-Alang menggunakan mural yang menarik dan penuh warna.
  • Penanaman nilai-nilai lingkungan: Selain kegiatan fisik, acara ini juga menjadi kesempatan untuk menanamkan nilai-nilai penting tentang kebersihan lingkungan dan kepedulian terhadap sesama kepada anak-anak Sanggar Alang-Alang.

Acara ditutup dengan makan bersama antara para relawan dari seluruh properti Ascott Jawa Timur dan anak-anak Sanggar Alang-Alang. Sebagai bentuk apresiasi, Ascott juga memberikan berbagai hadiah kepada anak-anak.(ist)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini